Rumpun bahasa Bhil

Cari artikel bahasa
Cari artikel bahasa
 
Cari berdasarkan kode ISO 639 (Uji coba)
 
Cari berdasarkan nilai Glottolog
 
Kolom pencarian ini hanya didukung oleh beberapa antarmuka
Artikel rumpun bahasa sembarang
Halaman rumpun acak
  • Indo-Eropa
Kode bahasaGlottologbhil1254Lokasi penuturan
Penyebaran rumpun bahasa Bhil di India (warna kuning kecoklatan)
 Portal Bahasa
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B • PW
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini


Rumpun bahasa Bhil adalah sekelompok bahasa Indo-Arya yang dituturkan sebanyak 10,4 juta jiwa pada tahun 2011 oleh suku Bhil di India bagian tengah dan barat.[2] Tepatnya bahasa ini dituturkan di Pegunungan Aravalli di Rajasthan dan bagian barat Pegunungan Satpura di Madhya Pradesh, Maharashtra bagian barat daya, dan Gujarat bagian selatan. Menurut laporan ke-52 dari komisioner untuk linguistik minoritas di India, bagian dari Kementerian Urusan Minoritas, Bhil merupakan bahasa umum yang dituturkan di distrik Dadra dan Nagar Haveli sebesar 40.42% dari jumlah penduduk di daerah tersebut. Penutur bahasa-bahasa Bhil juga dapat ditemukan di Gujarat (4.75%), Madhya Pradesh (4.93%), dan Rajasthan (4.60%).[3]

Penggolongan

Rumpun bahasa Bhil membentuk penghubung antara bahasa Gujarat dan Rajasthani–Marwari. Dikelompokkan secara geografis, bahasa-bahasa Bhil adalah sebagai berikut:

  • Bhil Utara
    • Bauria
    • Wagdi
    • Bhilori (Noiri, Dungra)
    • Magari (Magra ki Boli)
  • Bhil Tengah
    • Bhil Inti (Patelia), Bhilodi, Adiwasa & Rajput Garasia
    • Bhilali (Rathawi)
    • Chodri
    • Dhodia-Kukna
    • Dhanki
    • Dubli
  • Bhil Timur (Bareli)
    • Bareli Palya
    • Bareli Pauri
    • Bareli Rathwi
    • Pardhi
    • Kalto (Nahali)

Bahasa Bhil lainnya yang tidak terikat dalam cabang di atas termasuk Gamit (Gamti) dan Mawchi. Bahasa Vasavi dituturkan oleh sebagian masyarakat suku Bhil, tetapi secara kebahasaan lebih dekat ke Gujarat. Demikian pula, bahasa Malvi dan Nimadi lebih dekat ke Rajasthan. Bahasa Vaagri Booli yang baru-baru ini diteliti kemungkinan juga bagian dari rumpun bahasa Bhil.[4]

Referensi

  1. ^ Ernst Kausen, 2006. Die Klassifikation der indogermanischen Sprachen (Microsoft Word, 133 KB)
  2. ^ "ABSTRACT OF SPEAKERS' STRENGTH OF LANGUAGES AND MOTHER TONGUES - 2011" (PDF). www.censusindia.gov.in. Indian Census 2011, Government of India. Diakses tanggal 7 July 2018. 
  3. ^ "Report of the Commissioner for linguistic minorities: 52nd report (July 2014 to June 2015)" (PDF). Commissioner for Linguistic Minorities, Ministry of Minority Affairs, Government of India. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 25 May 2017. Diakses tanggal 21 February 2018.  Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
  4. ^ "Glottolog 4.6 - Vaagri Booli". glottolog.org. Diakses tanggal 2022-09-05. 

Pranala luar

  • Khare, Randhir. "Dangs: Journeys Into The Heartland". New Delhi: Harper Collins Publishers India. Diarsipkan 19 February 2015 di Wayback Machine.
  • Khare, Randhir. "Flight Of Arrows". Selected Song Poems Of The Bhils.Pune:Grasswork Books
  • Khare, Randhir. The Singing Bow: Song-Poems of the Bhil. New Delhi: HarperCollins Publishers India, 2001. ISBN 81-7223-425-2
  • Varma, Siddheshwar. Bhil Dialects and Khandesi: A Linguistic Analysis. Panjab University Indological series, 23. Hoshiarpur: Vishveshvaranand Vishva Bandhu Institute of Sanskrit and Indological Studies, Panjab University, 1978.