Kereta api Blora Jaya

Legenda
ke Tegal
Semarang Poncol
KS KG KD JS  3A   4   7  1 (K1)
Semarang Tawang
KS KD JS  2   3A   3B   4  1 (K1)
ke Solo
Ngrombo
KS
ke Gundih
Jambon
Kradenan
Doplang
Randublatung
Wadu
Cepu
B
ke Surabaya Pasarturi

Kereta api Blora Jaya merupakan layanan kereta api penumpang kelas ekonomi plus yang dioperasikan oleh PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang melayani relasi Semarang Poncol–Cepu di lintas Utara Jawa.


Pengoperasian kereta api

Kereta api Blora Jaya Ekspres.

Kereta api ini pertama kali beroperasi untuk melayani lintas Semarang-Cepu-Bojonegoro dengan nama "Blora Jaya Ekspres" pada 15 Oktober 2009 menggunakan armada Kereta Rel Diesel Indonesia (KRDI) buatan PT INKA.[1] Pada tanggal 1 Mei 2011, sempat dilakukan penambahan jumlah perjalanan kereta api ini sehingga menjadi dua kali dalam sehari.

Mulai tanggal 4 Oktober 2016, layanan kereta api Cepu Ekspres—kereta api yang melayani lintas Surabaya-Cepu-Semarang—dihapus dan kereta api ini mengalami pengurangan jumlah perjalanan.[2] Selain itu, dilakukan penghapusan layanan kereta api ini untuk lintas Semarang-Bojonegoro sehingga hanya melayani lintas Semarang-Cepu.

Mulai tanggal 30 Juni 2017, pengoperasian kereta api ini sempat dihentikan karena rangkaian KRD yang digunakan sering mengalami masalah. Pengoperasian kereta api ini kembali diluncurkan menggunakan rangkaian kereta api Ambarawa Ekspres pada 5 Juli 2017. Selain itu, kata "Ekspres" pada nama "Blora Jaya" mulai dihilangkan.[3]

Per pengoperasian Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2021, layanan ini berubah menjadi layanan fakultatif, Per 14 Oktober 2021 Layanan Kereta api Blora Jaya ini akan berubah dari status fakultatif menjadi reguler, dan menambah pemberhentian di Stasiun Wadu.[4]

Lihat Pula

Referensi

  1. ^ Made (ed.). "Kereta Blora Jaya Express Resmi Beroperasi". Kompas.com. Diakses tanggal 2020-01-04. 
  2. ^ "Duh, Mulai 4 Oktober Nanti KA.Blora Jaya dan Cepu Ekspres Berhenti Beroperasi". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-02-01. Diakses tanggal 2020-01-04. 
  3. ^ YKA_Bolang91 (2017-07-06). "KAI Luncurkan KA Blora Jaya Ekspres New Image! - KAORI Nusantara". KAORI Nusantara (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-07-06. 
  4. ^ "BLORA JAYA EKPRES AKAN BERHENTI DI STASIUN WADU | BLORANEWS". 2020-02-11. Diakses tanggal 2021-02-23. 
  • l
  • b
  • s
Kereta Api Indonesia Layanan kereta api penumpang yang dioperasikan oleh Kereta Api Indonesia
  • Hanya berisi layanan kereta api yang dioperasikan oleh induk perusahaan. Untuk layanan yang dioperasikan oleh anak perusahaan, lihat Templat:KAI Commuter untuk layanan KAI Commuter, Templat:KAI Bandara untuk layanan KAI Bandara dan Templat:KCIC untuk layanan KCIC/Whoosh
Kereta api antarkota
Eksekutif
Campuran
Eksekutif dan Bisnis
Eksekutif dan Premium
Eksekutif dan Ekonomi
Bisnis dan Ekonomi
Premium
Ekonomi
Susunan kursi 2–2
Susunan kursi 3–2
Kereta api lokal
Ekonomi lokal
KRD
Perintis dan
bus rel
LRT
KA bandara dan feeder KAI
Layanan lain dan topik terkait
Kereta wisata
Rencana beroperasi
Pengganti KA
  • Purwokerto–Purbalingga–Wonosobo pp (angkutan terusan)
  • Semarang–Demak–Kudus-Pati pp (angkutan terusan)
Topik terkait
Tidak beroperasi
  • Tebal pada kelas ekonomi: tidak disubsidi.
  • Miring: KA tambahan/fakultatif.
  • Garis bawah: KA aglomerasi.
  • Project page Proyek
  • Portal Portal
  • Category Kategori
  • Commons page Commons


Ikon rintisan

Artikel bertopik perkeretaapian ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.

  • l
  • b
  • s