Indeks sesuaian warna

Bagan CIE 1960 yang digunakan dalam uji sesuaian warna.[1]

Indeks sesuaian warna (dalam bahasa Inggris: color rendering index atau CRI) adalah kemampuan suatu sumber cahaya untuk membuat warna dan pelbagai pemeringkatan warna (gradation) dari sebuah benda yang terlihat oleh mata manusia.[2] Indeks sesuaian warna berkisar dari 0 hingga 100 dan semakin tinggi nilainya menunjukkan kemampuan sesuaian yang lebih baik.[2]

Suhu warna berbeda dengan indeks sesuaian warna: suhu warna mempercirikan kenampakan warna dari suatu sumber cahaya sedangkan indeks sesuaian warna menunjukkan seberapa baik cahaya tersebut menampilkan warna pada suatu benda.[2] Namun, untuk dapat membandingkan peringkat indeks sesuaian warna di antara dua jenis sumber cahaya, kedua sumber tersebut harus memiliki suhu warna yang sama.[2] Bagan CIE 1960 digunakan dalam salah satu metode penentuan indeks sesuaian warna.[1]

Daftar pustaka

  1. ^ a b Nickerson, Dorothy; Jerome, Charles W. (1965). Sesuaian warna sumber cahaya: metode pemerincian CIE dan penerapannya. Illuminating Engineering (IESNA). hlm. 262–271. Pemeliharaan CS1: Menggunakan parameter penulis (link)
  2. ^ a b c d "Color Rendering". lightingdesignlab.com. 

Pranala luar

  • (Inggris) MATLAB script for calculating measures of light source color, Rensselaer Polytechnic Institute, 2004.
  • (Inggris) Excel spreadsheet with a cornucopia of data, Lighting Laboratory of the Helsinki University of Technology, updated link excel sheet to calculate the CRIs[pranala nonaktif permanen]
  • (Inggris) Philips Fluorescent Light Source Color Charts[pranala nonaktif permanen] (reproduced with permission from Fluorescent Cross Reference Guide Diarsipkan 2008-08-29 di Wayback Machine., pg. 136.)
  • (Inggris) Uncertainty evaluation for measurement of LED colour, Metrologia
  • (Inggris) Color Rendering Index and LEDs, United States Department of Energy, Office of Energy Efficiency and Renewable Energy (EERE)